Profil Musisi Ahmad Dhani


    Ahmad Dhani yang bernama lengkap Ahmad Dhani Prasetyo lahir pada 26 Mei 1972 di Surabaya. Ahmad Dhani merupakan salah satu musisi terbaik dan tersukses di Indonesia. Awal karir Ahmad Dhani mulai menanjak setelah berhasil membawa band yang dipimpinya kala itu Dewa 19 ke puncak belantika musik Indonesia di tahun 90an. Bersama Dewa 19 Ahmad Dhani sudah merilis beberapa album yang sering menjadi hits saat album - albumnya dirilis.

    Hingga saat ini Ahmad Dhani tidak hanya dikenal sebagai pencipta lagu dan musisi, tetapi Ahmad Dhani juga dikenal piawai dalam profesinya yang lain yaitu sebagai produser. Sebagai produser, Ahmad Dhani sukses melahirkan grup vokal dan band yang cukup sukses di belantika musik nasional, beberapa contohnya ialah The Rock, The Virgin, Mahadewi, serta band yang beranggotakan ketiga anaknya yaitu Lucky Laki.

    Berkat kegemilanganya di belantika musik Indonesia, Ahmad Dhani sangat sering tampil menjadi juri di berbagai program ajang pencarian bakat (menyanyi) yang diadakan oleh stasiun TV Nasional. Beberapa program yang pernah menjadikan Ahmad Dhani sebagai jurinya adalah Indonesian Idol, X Factor, hingga yang baru saja berakhir di akhir tahun 2014 kemarin, The Rising Star Indonesia. 

Profil Penyanyi Judika


    Judika yang bernama lengkap Judika Nalon Abadi Sihotang lahir pada 31 Agustus 1978 di Sidikalang, Sumatera Utara. Judika merupakan anak ke 6 dari 7 bersaudara. Awal karir Judika di dunia musik Indonesia adalah saat ia berhasil menjadi runner up Indonesian Idol season 2 pada tahun 2005. Pada saat itu Judika gagal setelah dikalahkan Mike di final Indonesian Idol.

    Mulai saat itu karir Judika semakin menanjak hingga akhirnya namanya melejit setelah mengeluarkan single berjudul "Bukan Rayuan Gombal". Pada tahun 2010 Judika mengeluarkan album yang bertajuk "Setengah Mati Merindu".

    Selain bersolo karir Judika saat ini juga bergabung dengan grub band Mahadewa yang di pimpin oleh musisi kondang Ahmad Dhani di bawah manajemen Republik Cinta. Bersama Mahadewa Judika juga telah merilis album yang bertajuk "Cinta Itu Buta" pada tahun 2011. Kemampuan Judika di bidang musik juga telah membawanya diminta untuk menjadi juri di sebuah ajang kontes menyanyi di stasiun televisi RCTI pada akhir tahun 2014, ajang tersebut ialah The Rising Star Indonesia.

    

Profil Band One Ok Rock


    One Ok Rock adalah band rock yang berasal dari Jepang dengan 4 orang personel yaitu, Taka sebagai vokalis, Toru sebagai gitaris dan backing vocal, Ryota sebagai bassis, dan yang terakhir adalah Tomoya sebagai drumer. One Ok Rock berdiri pada tahun 2005. Awal berdirinya One Ok Rock sebenarnya dengan 5 orang personel, namun pada tahun 2009 salah seorang gitaris One Ok Rock yang bernama Alex memutuskan untuk hengkang dari One Ok Rock.

    Sejauh ini, One Ok Rock sudah merilis beberapa album dan mini album diantaranya adalah :

Studio Album :
  • Zeitakubyou (2007)
  • Beam Of Light (2008)
  • Kanjou Effect (2008)
  • Niche Syndrome (2010)
  • Zankyo Reference (2011)
  • JInsei x Boku (2013)
  • 35xxxv (Rilis Februari 2015)
Mini Album :
  • One Ok Rock / Indies (2006)
  • Keep It Real / Indies (2006)